Bentar lagi liburan tiba.... Bakalan ramai lagi suasana rumah nih, kan ntar putri sulungku bakalan pulang selama setengah bulan. Seg assseeeggg... bisa seseruan dengan my mini me ;)
Lalu keisengan ngeliat penataan ruang di rumah, termasuk kamar tidur putri kesayanganku. Duh, sudah terlalu lama tidak ada perubahan berarti yang kulakukan di rumah. Aku emang gitu orangnya, suka ga perhatian sama detil-detil beginian. Padahal ya ada beragam cara yang bisa dilakukan untuk dapat menghias rumah agar terlihat lebih indah. Misalnya dengan memilih perabotan yang tidak hanya sebagai fungsi interior dalam rumah tetapi juga mempunyai fungsi untuk menambah sebuah ruangan agar terkesan lebih esthetic. Perabotan yang harus dipilih secara bijak tersebut antara lain meja kursi, pemilihan lampu gantung atau berdiri, penempatan rak, dan pemilihan hiasan dinding yang digunakan dalam suatu ruangan.
Banyak hiasan yang dapat digunakan untuk mempercantik dinding untuk sebuah ruangan, seperti wall sticker, lukisan, atau hanya dengan rak buku yang terpasang di dinding. Akan tetapi sebelum ingin menghias dinding akan lebih baik jika kita memperhatikan hal berikut ini :
- Luas dinding yang akan menjadi tempat untuk dihias berperan sangat penting untuk pemilihan hiasan yang akan dipasang.
- Harga hiasan yang akan dipasang juga perlu untuk diperhatikan secara khusus. Akan tetapi yang perlu diingat adalah harga hiasan tersebut tidak perlu mahal. Misalkan apabila kita ingin memasang lukisan di dinding, lukisan tersebut tidak harus mahal dan harus merupakan karya asli. Kita bisa saja memasang hasil dari print lukisan tersebut.
- Selera akan sangat mempengaruhi hiasan yang akan digunakan di dinding. Misalkan kita seseorang yang cinta pada alam tidak akan menjadi masalah untuk menikmati pot-pot bunga kecil yang digantung atau di taruh di atas rak.
- Sesuaikan hiasan tersebut dengan tema rumah yang telah dipilih agar tidak terkesan 'berlawanan' dengan perabotan yang lain.
- Apabila tidak mempunyai waktu untuk memikirkan dan memilih hiasan yang akan dipasang di dinding maka sebaiknya mintalah bantuan ahli.
Sedangkan barang yang biasa digunakan untuk hiasan dinding adalah :
- Wall sticker. Merupakan salah satu hiasan favorit yang dapat dipilih untuk menghias dinding. Wall sticker mempunyai beragam macam motif dan ukuran yang dapat dipilih sesuai selera masing-masing orang. Untuk bahannya juga beragam ada yang bahan biasa, yang bisa menyala kalau malam, dan ada yang dapat memberikan efek tiga dimensi pada dinding.
- Lukisan. Merupakan barang yang umum digunakan dipasang bagi para pecinta seni. Selain lukisan biasa yang berupa gambar ada juga alternatif lain seperti kaligrafi dan foto keluarga.
- Rak gantung. Merupakan hiasan pada dinding yang biasanya dapat dibuat sendiri atau juga dapat dibeli. Bahan yang digunakan bisa dari kayu, kaca, peralon, dan lainnya.
Selain hiasan dari jenis yang sudah tersedia umum di pasaran kita juga dapat untuk dapat berkreasi sendiri membuat hiasan yang akan ditempelkan di dinding rumah. Hiasan yang mudah dibuat adalah yang dari barang bekas seperti kertas, kardus, botol, kayu bekas, dan lainnya. Salah satunya adalah hiasan kertas dengan bahan-bahan seperti kertas karton, gunting, pensil, penggaris, pylox, dan lem.
Hiasan dinding dari kertas bekas (sumber : hipwee.com) |
Nah, seperti gambar di atas itu tuuhh... Udah pada familier kan ya dengan cara ngelipet-lipet kertas biar jadi kipas? Aku yakin rata-rata pasti bisa lah bikin lipetan model begitu, sama kok kayak bikin alas bergelombang buat naroh obat nyamuk bakar.
<<OBAT NYAMUK BAKAR>> generasi taon berapa nih yaaa... :))
Bila di rumah kertas bekas makin memenuhi setiap sudut ruangan, daripada jadi sarang nyamuk mendingan digunakan untuk menghias dinding aja. Potong menjadi ukuran-ukuran yang sama sesuai selera, trus dilipet zigzag aja kayak kalau mau bikin kipas itu. Ntar tinggal sambung-sambungin dengan lipetan kertas dari warna yang lain. Gabung-gabungin aja sampai membentuk 1 lingkaran full seperti foto di atas tadi. Tempelin deh ke dinding.
Ntar pas anak wedok pulang mau kuajak bikin hiasan dinding seperti ini aaahhh.... Dia pasti bakalan suka, apalagi kalau hiasan dindingnya penuh warna yang cenderung pink. Hahaayy... my pinky girl will be back soon.
<<OBAT NYAMUK BAKAR>> generasi taon berapa nih yaaa... :))
Bila di rumah kertas bekas makin memenuhi setiap sudut ruangan, daripada jadi sarang nyamuk mendingan digunakan untuk menghias dinding aja. Potong menjadi ukuran-ukuran yang sama sesuai selera, trus dilipet zigzag aja kayak kalau mau bikin kipas itu. Ntar tinggal sambung-sambungin dengan lipetan kertas dari warna yang lain. Gabung-gabungin aja sampai membentuk 1 lingkaran full seperti foto di atas tadi. Tempelin deh ke dinding.
Ntar pas anak wedok pulang mau kuajak bikin hiasan dinding seperti ini aaahhh.... Dia pasti bakalan suka, apalagi kalau hiasan dindingnya penuh warna yang cenderung pink. Hahaayy... my pinky girl will be back soon.
Aku suka wallpapernya mb cantik
BalasHapusSelamat berkreasi dg Si Cantik yaa..
BalasHapusWah jadinya bagus, mbak uniek kreatif, ntar dibantuin vivi ya hiasnya tambah semarak tuh
BalasHapusNgekek baca "my minie me". Bayangin anakku lebih besar dr aku berarti aku bikin istilahnya "my maxi me" ato "my big me" ya mbak. Seperti biasa mba uniek emg jagonya bikin kata deh ah. Saya sukak. Saya sukses. Selamat menjelang kedatangan anak wedhok y mba. Met seseruan bareng selama liburan yaa..
BalasHapusPaling suka ma lukisan. Bersihinnya pake kemoceng hehe..
BalasHapusMet libur spesial ma anak ya mbak
Asiiikk bentar lagi vivi bobok di rumah :)
BalasHapusDinding kamar belakang pengen juga kuhiasin gitu, tapi kalah sama poster hewannya Mas Aiman hehehe
BalasHapusWooo boleh jg ide hiasan dindingnya. Kalo aku pengen rak gantung
BalasHapusAku pengen wall[e[er yang warna biru biar kaya di Frozen. ^_^
BalasHapusSekarang musimnya hiasan dinding dengan quote2 ya mbak. Saya suka yang simpel aja, yang penting enak di mata
BalasHapusWkwkwk gak bsa nahan tawa pas hiasan yg bentuk kipas penuh dipasang dulu jaman saya kecil juga buat naruh obat nyamuk bakar. Dulu kan belum musim pakai obat nyamuk elektrik wkwkwkw. . Baguss mbak yaa dipasang didinding gtu. Selamat berkreasi dengan si cantik mbaak. 😁 ditunggu postingan hasil kreasinya. . Hehehe
BalasHapusUdah lama pengen nghias dinding pake wallpaper blm kesampean juga
BalasHapuspasang kaca besar di ruangan sempit juga bisa memberi kesan ruangan yang lebih luas :-)
BalasHapusMemang hiasan dinding bisa merubah suasana rumah mba, saya juga cuma bekal kertas dan print untuk cetak gambar-gambar quotes dari internet terus dikasih pigura. Murmer tapi bisa merubah mood kalau lihat. Selamat berkreasi mba dan putrinya :)
BalasHapusaku juga lebih suka memperhatikan hiasan dinding ketimbang perabotan rumah. Karena hiasan dinding sekarang beragam dan dijamin lucu. Ajak putri sulungnya bikin hiasan dinding dari tutup botol juga kak. Hehe
BalasHapusRumahku g ada hiasan dindingnya mbak,lha ditinggali terus huhu...
BalasHapusHiasan dinding model obat nyamuk bakar aku pake buat dekorasi ultah raya yg ke 2 hahaha. Lumayan bikin repot karena ngurusin sendiri. Abis itu hanya bertahan beberapa waktu karena dicopot2in sama raya XD
BalasHapushiasan dindingnya cantik-cantik nih, aku juga mau deh . . .
BalasHapusAku pun lagi pengen menghias dinding kamar. Kayaknya berwarna juga nih kalau pakai wallpaper. Warna warni dan motifnya bisa disesuaikan dengan selera.
BalasHapusSebelum lahir desain itu sudah ada kayaknya, tapi entah mengapa tidak begitu terfikirkan untuk jadikan hiasan, hemmm....
BalasHapusmbak uniek kreatif banget ya, bisa menumbuhkan kenangan masa lalu *eh
aku lagi suka naruh tanaman tanaman kecil
BalasHapusunik dan kreatif juga ya mbak buat hiasan dindingnya........
BalasHapusKalo gw sech di kamar di kasih poster foto2 travelling ku jadi biar bisa jadi bahan obrolan kalo ada temen main
BalasHapus