Kapan Kita Mampu Untuk Pergi ke Tanah Suci?
Memampukan diri merupakan suatu ikhtiar dalam menggapai cita-cita paling mulia dalam diri seorang muslim, yaitu menjadi tamu Allah di Tanah Suci. Jarak yang terbentang cukup jauh bagi muslim yang tinggal di Indonesia, membuat perjalanan menuju Mekah dan Madinah menjadi hal yang cukup membutuhkan perjuangan.
Saya pribadi pun dulu juga merasa hanya bisa bermimpi untuk mencapai Tanah Haram. Jauhnya kayak gitu dan butuh biaya tidak sedikit, apakah saya akan mampu?
Tak terbilang himpunan doa yang saya langitkan, memohon-mohon kepada Sang Maha Pemberi, agar diizinkan untuk bertamu ke rumah-Nya. Bahkan di saat teman-teman melakukan perjalanan umroh dan haji, saya sering menitipkan doa kepada mereka.
Ya yaa... saya tahu, sejatinya Allah ini Maha Mengabulkan Doa, bahkan doa yang kita panjatkan sendiri tanpa harus titip-titip kepada orang lain. Sedemikiannya ingin segera dipanggil ke Tanah Suci kan, segala ikhtiar dicoba.
Trus, kapan akhirnya merasa mampu?
Secara umum, terbentuk pemahaman di masyarakat tentang kategori orang yang dianggap mampu berhaji atau umroh, yaitu ketika pada suatu waktu dia memiliki uang yang cukup untuk mendaftar dan melunasi biayanya plus ada bekal saat berada di Tanah suci.
Bisa saja saat ini sudah mampu membeli kendaraan, namun pada satu waktu dia tidak punya uang yang cukup untuk berbagai macam biaya umroh atau haji, maka dia menganggap dirinya belum mampu dan tidak harus mendaftar.
Saya pribadi cukup tertampar ketika sampai kepada pemikiran ini. Tertampar dan malu. Apalagi ketika membaca kisah orang-orang dengan penghasilan tak menentu bisa berangkat umroh. Ya Allah...
Merinding... terharu setiap kali mendengarkan orang-orang mengumandangkan kalimat talbiyah di atas. Rasa rindu semakin memuncak, seperti sudah tak tertahankan lagi. Duuuhh rasanya kok ada air mata sudah menggantung di sudut mata ketika menuliskan hal ini yaaa...
Ternyata, acapkali kitanya sendiri yang tidak memampukan diri dalam hal berniat pergi ke Tanah Suci. Tidak mampu dalam hal biaya, tidak mampu dalam hal menata hati, dan lain sebagainya. Ketika kita yakin bahwa kita mampu, Insya Allah kemudahan itu akan datang dari mana saja.
Saat ini saya ingin membahas tentang ibadah umroh terlebih dahulu ya. Kalau haji sudah jelas jalurnya, ada yang haji reguler, haji plus dan haji furoda.
Untuk berangkat umroh pun, masih ada permasalahan lain yang harus dihadapi. Ketika diri ini sudah merasa mampu, ternyata banyak kejadian yang membuat kita khawatir. Tak sedikit kabar yang menyesakkan dada ketika banyak saudara-saudara muslim terkatung-katung dalam perjalanannya akibat ditipu oleh biro umroh abal-abal.
Lalu, harus bagaimana menghadapi permasalahan ini?
Prinsip 5 Pasti Umroh
Apakah teman-teman pernah membaca berita tentang banyaknya calon jamaah umroh yang gagal sampai ke Tanah Suci akibat munculnya biro travel umroh yang sangat meresahkan?
Penipuan terhadap calon jamaah umroh dilakukan dengan skema Biaya Penyelenggaran Ibadah Umroh (BPIU) yang sudah dibayarkan oleh calon jamaah tidak digunakan untuk biaya perjalanan ibadah, namun malah digunakan untuk kepentingan yang lain.
Selain itu, calon jamaah umroh juga diombang-ambingkan tidak pastinya tanggal keberangkatan umroh, bahkan ada yang sudah sampai di Tanah Suci tapi tidak bisa pulang kembali ke Indonesia. Huhuuu... menyedihkan ya.
Padahal tak sedikit yang harus menabung dengan susah payah untuk mengumpulkan biaya perjalanan ibadah ini. Selain itu, suka cita hendak berangkat umroh itu telah membuat mereka melakukan pengajian di daerah asalnya dengan melibatkan banyak tetangga dan kerabat. Terbayang kesedihan mendalam yang dirasakannya ketika pada akhirnya tidak bisa berangkat ke Tanah Suci.
Hal-hal seperti inilah yang memunculkan rasa was-was ketika ingin pergi berumroh. Harus bagaimana memilih biro umroh yang amanah dan terpercaya?
Calon jamaah umroh tentu menginginkan umroh mabrur selama beribadah di Tanah Suci. Oleh karena itu perlu tahu terlebih dahulu prinsip 5 PASTI UMROH yang dianjurkan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia.
Pastikan terlebih dahulu 5 hal berikut ini:
1. Pasti travelnya
2. Pasti jadwalnya
Setelah mengetahui kejelasan izin biro umroh tadi, maka pastikan jadwal keberangkatan ke Tanah Suci. Jadwal ini bukan sekadar tanggal dan jam keberangkatan saja, tetapi kita juga perlu mengetahui jadwal aktivitas selama umroh berlangsung.
Biasanya pihak biro umroh telah menyiapkan jadwal tersebut untuk jamaah sejak jauh-jauh hari. Waspadalah jika biro tersebut melakukan penundaan keberangkatan lebih dari satu bulan dan jaswal yang disiapkan berubah-ubah.
3. Pasti terbangnya
Pastikan tiket pesawat yang dipesan oleh pihak biro umroh apakah sudah benar-benar dipesan atau baru sekadar booking saja. Calon jamaah umroh juga perlu mengetahui maskapai apa yang digunakan, apakah sesuai dengan paket yang dijanjikan atau tidak.
Apabila terjadi pergantian maskapai, yang harus dilakukan adalah memastikan apakah pesawat penggantinya setara dengan pesawat sebelumnya. Hal ini penting untuk diketahui agar terhindar dari resiko mendapatkan fasilitas di bawah kualitas yang telah dijanjikan oleh biro umroh.
4. Pasti hotelnya
Standar hotel yang biasanya dijadikan tempat menginap selama umroh minimal bintang 3. Biro travel umroh biasanya akan memperlihatkan nama hotel tersebut dalam paket umrohnya.
Bila ada satu dan lain hal sehingga terjadi pergantian hotel, idealnya calon jamaah umroh akan mendapatkan hotel pengganti yang setara atau bahkan lebih baik dari sebelumnya. Oleh karena itu, pastikan nama hotelnya agar bisa dilakukan pengecekan kualitasnya.
5. Pasti visanya
Untuk menjalankan ibadah umroh di Tanah Suci, calon jamaah harus memiliki paspor dan visa. Visa harus dimiliki sebagai dokumen penting untuk masuk ke Saudi Arabia. Perhatikan, jenis visanya adalah visa umroh ya.
Pihak biro travel umroh harus bisa memberikan kepastian tentang visa kepada calon jamaahnya menjelang waktu keberangkatan. Jika biro tersebut tidak bisa menunjukkan visa tersebut, calon jamaah sudah harus waspada.
Memilih Biro Umroh yang Amanah & Terpercaya
Setelah mengetahui prinsip 5 Pasti Umroh tadi, hal yang harus dilakukan oleh calon jamaah umroh adalah memilih biro umroh yang terpercaya. Banyaknya tawaran umroh dengan biaya murah memang menggiurkan, namun hal itu justru harus kita waspadai.
Umroh murah belum tentu akan menjadi umroh mabrur. Jika kita telaah dengan logika, semakin murah biaya yang ditawarkan, maka akan ada banyak hak calon jamaah umroh yang terpangkas di situ. Iya kan?
Ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk memilih biro umroh yang aman dan terpercaya:
1. Cek Legalitas dan Izin Resmi
Langkah pertama yang harus dilakukan ketika memilih travel umroh yang aman, pastikan biro tersebut memiliki legalitas dan izin resmi yang dikeluarkan oleh pemerintah atau otoritas yang berwenang.
Di banyak negara, termasuk Indonesia, penyelenggaraan perjalanan umroh harus memiliki izin dari Kementerian Agama atau otoritas setempat. Izin ini menunjukkan bahwa biro umroh tersebut telah memenuhi standar yang ditetapkan untuk penyelenggaraan umroh.
2. Cek Reputasi
Tinjaulah reputasi biro umroh agar lebih yakin perihal keamanan dan kualitas umrohnya. Carilah ulasan dari orang-orang yang telah melakukan perjalanan umroh bersama biro tersebut.
Cobalah telusuri review atau ulasan terkait biro umroh tersebut di Google maupun di media sosial. Dari ulasan dan testimoni yang diberikan, setidaknya kita bisa mendapatkan gambaran tentang biro umroh yang akan kita pilih.
Agar makin yakin, dapatkan rekomendasi dari teman atau keluarga yang telah melaksanakan umroh bersama biro tersebut.
3. Perhatikan Fasilitas dan Layanan
Biro umroh biasanya menawarkan berbagai paket yang berbeda. Pahami dengan baik apa yang termasuk dalam paket tersebut. Tinjau dengan seksama fasilitas dan layanan yang mereka tawarkan.
Dalam paket umroh tersebut pastikan apa saja yang termasuk di dalamnya, apakah sudah termasuk akomodasi, transportasi, dan layanan selama beribadah di Tanah Suci. Sesuaikan paket yang dipilih dengan kebutuhan kita.
Akomodasi merupakan satu aspek penting dalam penyelenggaraan umroh. Pastikan biro umroh yang kita pilih menyediakan akomodasi yang nyaman dan sesuai dengan kebutuhan. Misal, jarak dari hotel menuju Masjidil Haram di Makkah dan Masjid Nabawi di Madinah. Semakin dekat dengan masjid, semakin mudah bagi jamaah untuk menunaikan ibadah dengan nyaman dan tenang.
4. Perhatikan Harga yang Ditawarkan
Harga paket umroh yang ditawarkan biasanya bervariasi, tergantung dengan layanan yang diberikan. Calon jamaah umroh bisa membandingkan harga dari beberapa travel umroh.
Hati-hati dengan harga paket umroh yang terlalu murah. Harga yang terlalu murah biasanya berbanding terbalik dengan keamanan dan kenyamanan yang akan didapat oleh jamaah. Ada berbagai hak jamaah yang dikorbankan dengan pemangkasan biaya ini.
Pastikan kita sudah memahami semua biaya yang termasuk dalam paket umroh tersebut, juga apakah ada biaya tersembunyi yang harus dibayar. Perhatikan juga cara pembayarannya, apakah dilakukan dengan cara yang aman dan nyaman.
5. Standar Pembimbing Umroh
Biro umroh yang terpercaya harus memiliki pembimbing dan tim pendukung yang berpengalaman dalam penyelenggaraan umroh. Pastikan mereka memiliki pengetahuan yang cukup tentang tata cara umroh dan dapat memberikan bimbingan selama perjalanan umroh.
Selain itu, petugas dari biro umroh tersebut juga harus dapat memberikan informasi dan panduan mengenai berbagai aspek ibadah dan kunjungan ke tempat-tempat suci.
Umroh Mabrur Bersama Hasanah Tour Semarang
Berbagai kasus gagalnya perjalanan umroh yang dihadapi oleh banyak calon jamaah membuat kita harus lebih teliti dalam memilih biro travel umroh. Perhatikan kelima tips di atas tentang cara memilih biro umroh yang amanah.
Melalui pencarian di google review dan referensi dari teman-teman terdekat, akhirnya saya bertemu dengan Hasanah Tour and Travel yang kantor cabang utamanya ada di Semarang. Bagi teman-teman yang ada di luar kota Semarang, tetap bisa loh menggunakan jasa biro umroh ini.
“Menjadi perusahaan tour travel & wisata Islami yang terdepan, terpercaya dan menjadi Qudwah Hasanah"
Saya suka dengan visi yang ditampilkan oleh Hasanah Tour Semarang di atas. Qudwah memiliki arti melakukan apa yang diucapkan dan mengucapkan apa yang telah dilakukan. Secara garis besar, qudwah hasanah mengarah pada teladan baik yang ditunjukkan agar bisa ditiru dan dilaksanakan.
Hasanah Tour & Travel berada dalam naungan hukum PT. ASYESA dengan nomor izin umroh PPIU No. U. 556 tahun 2020. Keabsahannya sudah saya cek melalui web resmi milik Kemenag RI.
Cek legalitas ini penting looh untuk membuktikan bahwa biro travel umroh ini bukan biro abal-abal. Saya juga secara langsung mengunjungi kantor Hasanah Tour & Travel di kompleks Masjid Baiturahman, tepat di wilayah Simpang Lima yang menjadi pusat kota Semarang.
Alhamdulillah, saat bertemu langsung dengan Ibu Rita Rhoy Kana selaku Kepala Cabang Utama Hasanah Tour & Travel Semarang, saya mendapatkan banyak penjelasan tentang layanan haji dan umroh. Menurut saya pribadi, harga paket umroh yang ditawarkan oleh Hasanah Tour termasuk harga yang masuk akal, tidak terlalu murah, namun juga tidak mahal-mahal amat.
Untuk umroh regulernya, jamaah umroh akan mendapatkan fasilitas sebagai berikut:
- Pendampingan sampai bandara keberangkatan
- Mendapatkan manasik/bimbingan umroh
- Memperoleh perlengkapan umroh berupa kain ihram/jilbab, kain batik seragam, slayer, koper (2 ukuran), tas selempang, sandal, buku doa, dan buku pegangan.
- Penginapan di hotel Mekah dan Madinah
- Bus nyaman (eksekutif dan AC)
- Air zam zam 5 liter
- Makan 3x sehari dengan menu Indonesia
- Asuransi perjalanan
- Airport tax & handling
- Tiket pesawat (pulang pergi Jakarta-Jeddah)
- Dokumentasi perjalanan
- DP hanya sebesar 5 juta dengan pelunasan satu bulan sebelum tanggal keberangkatan.
Perlengkapan umroh yang akan didapat dari Hasanah Tour & Travel |
Paket umroh tadi termasuk wisata tour di kota Mekah dan Madinah, juga free wisata di kota Thoif. Kota ini merupakan salah satu kota bersejarah, Rasulullah pernah berdakwah ke sana. Saat ini Thoif terkenal dengan produksi bunga mawarnya, sehingga tak heran bila kota tersebut mendapat julukan sebagai Kota Mawar.
Mengapa Harus Memilih Hasanah Tour?
Ada beberapa hal yang membuat Hasanah Tour Semarang menjadi biro umroh yang amanah dan terpercaya, yaitu:
1. Terjamin secara hukum
Seperti yang sudah saya tuliskan di atas tadi, Hasanah Tour memiliki perizinan lengkap sesuai peraturan yang berlaku yaitu:
- Izin Kemenag RI no. 548 tahun 2017
- Izin Umroh PPIU PT. Asyesa no. U. 556 tahun 2020
- Izin Haji PIHK PT. Asyesa no. 176 tahun 2021
2. Harga paket kompetitif, jujur dan tidak ada yang biaya tersembunyi
Pada informasi yang disampaikan kepada calon jamaah umroh, harga yang tercantum sudah termasuk beragam fasilitas yang diberikan. Biaya tambahan hanya berlaku untuk komponen tertentu, itupun sudah diinformasikan sejak awal kepada masing-masing calon jamaah.
3. Pelayanan berorientasi kepada kepuasan jamaah
Hasanah Tour Semarang mengutamakan pelayanan yang berorientasi pada kepuasan jamaah berlandaskan akad yang sudah disetujui bersama ketika calon jamaah umroh mendaftar.
4. Pendamping dan tim handling profesional
Pada setiap perjalanan umroh, Hasanah Tour & Travel akan mendampingi jamaah dengan pendamping dan tim handling profesional, yaitu muthowif, ustadz pembimbing dan tour leader.
Adapun muthowif dari Hasanah merupakan lulusan dari Universitas Al Azhar Mesir, Universitas Islam Madinah dan Qassim University Mekah. Dengan latar belakang pendidikan ini, muthowif Hasanah terjamin kualitasnya dan memiliki pengetahuan yang luas tentang sejarah keislaman dan menguasai budaya setempat.
5. Manasik fleksibel
Setiap jamaah akan mendapatkan bimbingan ibadah umroh dan haji (teori dan praktek).
6. Memiliki Dewan Pengawas Syariah
Hasanah Tour diawasi oleh Dewan Pengawas Syariah yang memastikan jalannya operasional biro tersebut sesuai dengan syariat Islam.
Dokumentasi umroh saat thawaf di Masjidil Haram (foto: Hasanah Tour) |
7. Pasti berangkat dan anti was-was
Hasanah bermitra dengan provider visa umroh yang terpercaya. Provider ini telah menggunakan sistem IT yang langsung terhubung ke sistem Kerajaan Arab Saudi sehingga proses visa termonitor dengan baik.
Jamaah umroh juga akan mendapatkan kepastian penerbangan dengan kode booking yang jelas dari sistem informasi airline.
8. Akses pendaftaran yang mudah dan fleksibel
Calon jamaah bisa melakukan pendaftaran haji/umroh dari mana saja dan kapan saja.
Umroh mabrur bersama Hasanah Tour |
9. Lokasi kantor yang strategis
Hasanah Tour memiliki lokasi kantor yang mudah dijangkau oleh siapa saja karena berada di pusat Kota Semarang. Bagi yang berasal dari luar kota, tinggal minta diantarkan ke Simpang Lima yang terkenal sebagai pusat kota. Kantor Hasanah Tour berada di dalam kompleks Masjid Baiturahman yang berada tepat wilayah Simpang Lima.
10. Kemudahan pembiayaan
Hasanah Tour memberikan kemudahan pembiayaan ibadah haji dan umroh melalui kerja sama dengan lembaga keuangan mitra.
11. Meraih penghargaan dari kementerian
Hasanah pernah meraih nominator Operator Haji dan Umroh Terbaik dalam Kompetisi Pariwisata Halal Nasional 2016 yang diselenggarakan oleh Kementerian Pariwisata RI.
12. Manasik dan pengajian intensif
Hasanah Tour memfasilitasi jamaah saat sebelum dan sesudah ibadah umroh melalui program manasik dan pengajian rutin yang dikelola oleh pembimbing Hasanah Tour Internasional. Program ini dijalankan secara online maupun pertemuan offline bulanan.
Hal inilah yang menjadikan jamaah umroh menjadi orang yang berbeda setelah menjalankan ibadah umroh. Ada tambahan kualitas keimanan yang Insya Allah akan tetap dipertahankan setelah kembali ke tanah air.
13. Melayani request paket umroh sesuai permintaan
Hasanah Tour menyediakan paket umroh fleksibel, dimana fasilitas, rencana perjalanan dan biayanya disesuaikan dengan kebutuhan calon jamaah.
Hasanah Tour bisa mengatur paket umroh sesuai permintaan calon jamaah. Terkadang kan ada ya yang bisanya berangkat di waktu tertentu. Ada juga yang ingin berangkat bersama rombongan kantor ataupun keluarga. Paket umroh yang seperti ini dinamakan Paket Umroh Privat (Suka-suka).
Jika ingin mengikuti Paket Umroh Plus, teman-teman bisa juga memilih dari menu di atas. Ada Paket Umroh Plus Turkiye, Umroh Plus Aqso, maupun Umroh I'tikaf Ramadhan 2025.
Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut, silakan cek lebih lanjut melalui beberapa akun media sosial di bawah ini:
Facebook : hasanahtoursemarang
Instagram : @hasanahtoursemarang
Tiktok : @birohajiumrohsemarang
Youtube : @hasanahtoursemarang
Telegram channel : hasanah semarang
Teman-teman yang ingin secara langsung saya hubungkan dengan pihak Hasanah Tour Semarang, boleh juga langsung menghubungi Kantor Cabang Utama Semarang. Bisa langsung datang ke kantornya di Kompleks Masjid Raya Baiturrahman, Simpang Lima Semarang, atau hubungi nomor Customer Service di 082220040605. Jangan lupa, sebut nama Uniek Kaswarganti yaaa agar mendapatkan promo yang menarik.
Bismillah... Umroh mabrur... BISA.
kalau Allah SWT sudah mengundang, maka pasti akan menginjakkan kaki di tanah haram ya, Mbak. Karena sesuai pengamatan saya, banyak yang penghasilannya tidak besar, tapi bisa menyisipkan uang naik haji atau umroh. Dan memang perlu sekali mencari tour perjalanan haji dan umroh yang terpercaya.
BalasHapusKalau sudah dijamin semua asalkan kewajiban kita juga sudah ditunaikan, maka Hasanah Tour pun akan melayani dengan sepenuh hati sesuai akad yang dilakukan.
BalasHapusSemoga ada rezeki bisa umroh dan haji sama pasangan dan anak anak sebelum makin tua nih saya
bisa dipertimbangkan nih buat kami yang memang mau umrah. tinggal cari tanggalnya dulu
BalasHapusSemoga menjadi biro PHU pilihan nantinya, karena legalitasnya udah tercantum dan bisa dicek di web resmi Kemenag RI. Baca info seputar biro perjalanan umroh seperti ini memunculkan ghirah ingin beribadah di tanah suci. Apalagi didukung biro tour yang amanah
HapusBismillah smeoga diberi kesempatan dan kemudahan untuk berkunjung ke Baitullah sekeluarga, ingin sekali menunaikan ibadah umroh dan haji bersama keluarga.
BalasHapusPemilihan travel yang amanah merupakan hal yang wajib ya secara saat ini ada biro travel yang tidak amanah
MasyaAllah untuk waktu umrohnya pun fleksibel ya, sehngga bisa berangkat sesuai kesanggupan waktunya.
BalasHapusYuk semangat berdoa dan menabung.
Semoga Fenni berkesempatan untuk beribadah umroh, aamiin
MasyaAllah untuk waktu umrohnya pun fleksibel ya, sehngga bisa berangkat sesuai kesanggupan waktunya.
BalasHapusYuk semangat berdoa dan menabung.
Semoga Fenni berkesempatan untuk beribadah umroh, aamiin
MaysaaAllah.. Catet dulu, berangkat kemudian. Mau persiapan umroh memang kudu pastiin semuanya tepat, ibadah pun jadi tenang dan fokus.
BalasHapusMasyaAllah seru banget yaa kalo bisa umroh sekeluarga, bismillah semoga Allah mampukan tahun ini bisa berangkat umroh bareng suami dan anak, aamiin
BalasHapusPenting banget untuk memilih agen perjalanan tepercaya, ya. Supaya perjalanan haji maupun perjalanan umroh bisa lancar dari awal hingga akhir.
BalasHapusMakasih rekomendasinya, mba Uniek. Tempo hari adik saya mengundang saya untuk ke Baitullah, semoga segera bisa sampai di sana. Aamiin..
BalasHapusMashaAllaa~
BalasHapusInformasi yang diberikan ka Un sungguh membantu sekali. Karena orang awam yang baru pertama kali akan ibadah umrah tentu belum berpengalaman sehingga mudah sekali percaya dengan kata si A, B, atau C padahal kudu dicek prinsip 5 Pasti Umroh dan juga kroscek biro Haji Umrah melalui banyak hal agar ibadah mabrur.
Ttg 5 Pasti Umrah itu memang penting sekali jadi pertimbangan memilih travel /PPIU yg akan kita gunakan. Kami pernah alami kejadian salah satu hotel tdk sama dg yg dijanjikan (dan yg telah di tulis di kalung data jamaah) sangat mengecewakan. Meski akhirnya ada solusi tp kekecewaan itu sangat terasa bahkan sampai skg. Itu sebabnya sangat setuju bahwa kita harus benar-benar memilih dg baik.. Terima kasih sharing infonya ttg Hasanah Tour ini ya..
BalasHapusYa Allah jadi kangen banget pingin bisa kembali ke Rumah Allah lagi di tanah suci.... semoga bs segera Engkau panggil kembali. Pergi dengan Biro Umrah yang terpercaya membuat perjalanan dan ibadah menjadi makin nyaman
BalasHapusIya betul mbak mampu seseorang itu pemahamannya beda-beda ya. Ada yg penghasilannya minium malah sudah bisa pergi haji, Masya Allah banget ini.
BalasHapusNgomongin soal haji & umroh hubungannya sama biro umroh & haji ya, haru spilih yang amanah biar nyaman. Semoga Hasanah tour selalu amanah ya Aamiin
Siapa yang tidak ingin menjadi tamu Allah? Siapapun pasti mau. Makanya, beberapa orang menjadi kurang waspada saat ada tawaran umroh dengan biaya yang murah.
BalasHapusPadahal, biaya murah tuh harusnya memberi kita signal untuk lebih siaga dalam cek n ricek pihak tour and travelnya ya, Kak.
Sekarang ini ada paketan umroh gratis paketan ayam albaik. Ayam itu memang dicari jemaah indonesia dan dijadikan buah tangan. Pilih 5pasti agar tidak jadi Luntang lantung di arab
BalasHapusMasyaAllah... Berharap Allah mampukan kami untuk beribadah haji dan umrah. Aamiin.
BalasHapusKasus-kasus seputar penipuan haji/umrah tuh setiap tahun selalu ada ya, makanya harus benar-benar selektif nyari biro. Mabruk, Hasanah Semarang.
Sebelum ada kesempatan berhaji yang memang selain menunggu antrian juga ada banyak ketentuannya jika mengikuti haji jalur percepatan, bisa ibadah ke Baitullah dengan umrah. Dan memilih travel yang amanah ini salah satu tantangan tersendiri di era menjamurnya travel umrah dan haji.
BalasHapusBersama Hasanah Tour and Travel Semarang yang memang sudah terbukti dari testimoni serta program yang jelas, semoga bisa menjalani ibadah mabrur ke Baitullah.
sekarang ini kita memang harus selektif banget ya memilih biro umroh agar nanti bisa menjalankan ibadah umroh dengan nyaman
BalasHapusPaling pertama yang harus dicek memang surat izinnya karena kan bagian terpenting suaya bisa diurusin tasreh dan siskopatuh. Ya semoga kita semua dimampukan untuk berumrah dan haji...
BalasHapushaji dan umroh memang enaknya pake travel. biar gak ribet dan udah ada yg ngurusin pas nyampe ke sana
BalasHapusMemampukan diri di hadapan Allah SWT, dan berdoa, semoga kita bisa umroh bareng Hasanah plus ke Aqso ya mba. Aku pun dulu selalu merinding tiap kali menyaksikan teman, kerabat, dan tetangga yang berangkat haji atau umroh. Aku selalu berdoa kenceng sepulangnya, saking pengennya bisa berangkat haji atau umrah
BalasHapusBisa jadi rekomendasi nih buat keluarga atau saudara yg mau pergi umroh. Semoga diriku suatu saat nanti jg bs ke Baitullah. Aamiiin
BalasHapusMasya Allah... jadi kangen ibadah ke tanah suci, semoga kita semua dimudahkan juga untuk pergi umrah dan haji ya. Lihat biro travelnya ini bagus ya, karena memilih travel juga harus tepat.
BalasHapusTerima kasih sharingnya. Semoga Allah mampukan kami untuk bisa berkunjung ke baitullah, menjadibtamu-Nya. Aamiin.
BalasHapusMengecek akreditasi sebuah tour memang perlu banget mbak. Jika akreditasi A dan B pasti bagus. Yang jelas juga tidak kena blacklist. Seorang kenalan pernah tertipu dua kali agen travel abal-abal. Kasihan sekali...
BalasHapusHasanah Tour and Travel Semarang bisa menjadi patner yang baik dalam menemani ibadah haji dan umroh ya mbak
BalasHapusPelayanannya recommended, ibadah yang dilakukan jadi lebih maksimal deh
Makasii banyak rekomendasinya mba. Memang saat ini harus teliti dalam memilih travel umroh, tak hanya melihat fasilitas yang ditawarkan tapi juga review yang bagus serta rekomendasi sari orang terpercaya sangat penting
BalasHapusMasya Allah lengkap sekali infonya. Bismillah, mudah-mudahan kita bisa jadi tamu Allah beribadah ke Tanah Suci, aamiin.
BalasHapusBismillah moga ada jalan di undang ke rmh Nya, asal ingat prinsip 5P insya Allah aman, pastikan travel tournya amanah
BalasHapusAamiin..
HapusSemoga bisa haji dan umrah dengan nyaman dan aman.
Kalau membaca testimoninya, bisa menjadi tambah semangat mewujudkan impian dengan mencari ridlo Allah.
Jadi tertarik buat ikut umroh disini, tapi jauh banget sama lokasi saya, sudah beda pulau hehe. Suka banget baca artikel lihat rekomendasi travel umroh gini, berarti emang komitmen dan bertanggung jawab travel tournya. Keren nih
BalasHapusIyaa kadang ada perasaan tidak mampu dengan biaya umrah ini padahal mungkin karena belum kita prioritaskan dalam kehidupan jadi terasa mahal dan tak mampu, padahal Allah maha pemurah ya pasti ada jalannya semoga bisa berangkat dengan Hasanah
BalasHapusKalo saya diberi kemampuan, i sya Allah pengennya umrohin kedua orang tua dulu Mak. Mereka udah sepuh dan pengen banget ke baitullah. Makasih info detailnya Mak. Semoga kelak diberi kemampuan untuk umroh dan haji.
BalasHapusTeman-teman saya juga banyak yang sudah keluar uang, membayar lunas tapi tidak bisa berangkat mbak, karena ternyata travelnya kena kasus. Padahal duit nabung bertahun-tahun.
BalasHapusJadi mesti ada jaminan 5 pasti ini ya mbak kalau mau cari travel yang menyelenggarakan dan memfasililasi perjalanan umroh
Umroh dan haji menjadi ibadah yang wajib bagi kita yang mampu. Karena harusnya ini, jangan sampai kita gegabah ya milih travel haji dan umroh. Di zaman sekarang banyak orang yang gak bertanggung jawab. Kudu bener-bener jeli milih travel umroh dan haji. Bisa jadi pilihan nih Hasanah Tour. Semoga Hasanah Tour bisa menebar banyak manfaat bagi yang mau umroh dan haji ya.
BalasHapusBismillah ya Allah mampukan saya pergi haji dan umroh aamiin. Pengen bisa barengan ibuk sama suami perginya Mba Uniek. MasyaAllah senangnya kalau ada cerita2 umroh dan haji gini.
BalasHapusjaminan pasti nya ini emang butuh banget ya seiring banyaknya travel umroh bodong atau yang bermasalah sampe susah balik misalnya, maka pilih yang pasti-pasti aja ya kaya Hasanah ini
BalasHapussetuju, mbak. kalau umroh pakai travel pastinya kita bakal memilih travel yang sudah terbukti kualitasnya yaa
HapusSuper lengkap, semoga segera bisa umroh.Siapa tahu pakai biro ini.. Aamiiinn paling serius nih mbaaa
BalasHapusSetelah banyak kejadian penipuan yang dilakukan oknum travel umroh memang selalu ada keraguan kalau memilih travel umroh itu takutnya kena tipu seperti mereka.
BalasHapusMakanyaa kita harus memastikan travel umroh nya itu ya
Jelas legalitasnya jelas kepengurusannya, transparan dalam management dan testimoni dari para jemaah nya juga ya.
Semoga bisa menjalankan umroh dengan mabrur. Aamiin...
Ada travel yang mengiming-iming umroh dengan harga murah sekali yang ternyata ada yang ingkar janji. Berangkatnya ga pasti bahkan ga jadi juga ada pelayanan yang tak seperti yang dijanjikan.
BalasHapusPadahal kalau tahu prinsip 5 Pasti Umroh kita akan lebih nyaman. Di antaranya dengan memilih paket umroh dari Hasanah Tour Semarang, yang tepercaya
Memilih travel umroh memang harus pilih yang benar2 terpercaya dan sudah terdaftar di depag untuk menghindari hal-hak yang tidak diinginkan...
BalasHapusDengan travel umroh yang terpercaya maka kita bisa melaksanakan ibadah dengan lebih nyaman dan tenang dan Hasanah Tour & Travel ini bisa jadi salah satu pilihan yang tepat
Selain menunggu undangan Allah Swt. sambil terus berusaha, memilih travel yang amanah juga menjadi kunci agar perjalanan ibadah ini lancar dari awal hingga akhir. Semoga biro travel ini selalu amanah dan sukses selalu. Aaamiin.
BalasHapusEmang penting sih pilih agen haji/umroh terpercaya. Jangan sampai tergiur oleh janji-janji manis atau karena murah menjadikan ibadah terganggu karena banyak masalah.
BalasHapusHasanah Tour and Travel Semarang bisa menjadi pilihan terbaik bagi warga Semarang yang ingin beribadah umroh dan haji ya mbak
BalasHapusPelayanannya lengkap
Membangun kepercayaan masyarakat adalah salah satu kunci agar travel kita jadi pilihan umat. Apalagi jika sesuai quran dan sunnah
BalasHapusInsyaAllah kita semua dimampukan untuk pergi haji dan umroh ya Mbak. Rasa rindu Baitullah memang terus ada di hati. Salah satu langkah yang perlu dilakukan sebelum pergi umroh memang berburu travel yang amanah dan terdaftar resmi. Hasanah ini ternyata salah satunya ya.
BalasHapusmemilih travel haji dan umroh yang amanah itu penting banget karena menyangkut kenyamanan dan keksyukukan selama beribadah di tanah suci.
BalasHapusKalo travel amanah pasti menjadi pilihan umat.
Semakin banyak pilihan travel haji dan umroh sekarang dengan berbagai iming-iming plusnya. Sebagai calon pengguna, penting banget bagi kita untuk hati-hati dan selektif memilih travel yang benar-benar amanah agar perjalanan ibadah kita ke tanah suci nyaman, aman dan khusyuk.
BalasHapusWah banyak yang harus diperhatikan ya untuk memilih travel umroh. Memang harus teliti sih, sebab nggak sedikit yang jadi korban umroh oleh travel abal-abal. Hasanah Tour Semarang recommended ya mba, noted deh. Makasih infonya ya
BalasHapus